Rabu, 27 April 2022

SMKS-YPSEI Palangka Raya membagikan THR untuk GTT dan PTT

Dalam kesempatan bulan Ramadhan 1443 H tahun ini, Sekolah kembali memberikan THR  kepada 9 orang GTT dan PTT yang menjadi bagian dari keluarga besar SMKS-YPSEI Palangka Raya.

THR tersebut berupa uang tunai, parcel lebaran, kue dan minumun. Pembagian THR tersebut dipimpin langsung oleh Ibu Dra. Rantian, M.Si selaku Kepala Sekolah.

Beliau berpesan pemberian THR ini jangan dinilai dari harga dan barangnya tetapi lihatlah dari rasa kebersamaan dan kekeluargaan diantara seluruh anggota keluarga besar SMKS-YPSEI Palangka Raya. THR ini tidak seberapa dan tidak sebanding dengan kinerja GTT dan PTT selama ini. Beliau juga menyampaikan maaf karena untuk menyambut lebaran tahun ini baru sebatas inilah yang bisa sekolah berikan.








HUT Ke-35 SMKS-YPSEI Palangka Raya

Peringatan HUT SMKS-YPSEI Palangka Raya tahun ini dilaksanakan bersamaan dengan perayaan Paskah Tahun 2022, dihadiri oleh guru, karyawan, dan peserta didik. Kepala SMKS-YPSEI Palangka Raya, Dra. Rantian, M.Si mengatakan, dalam kondisi seperti ini kita harus mensyukuri segala nikmat sehat dan rezeki yang diberikan oleh Tuhan. Pada acara tersebut, beliau membacakan sejarah SMKS-YPSEI untuk mengenang proses berdirinya sekolah ini.

Peringatan HUT SMKS-YPSEI Palangka Raya dilaksanakan dengan sederhana dan singkat, dilanjutkan dengan doa yang dibawakan oleh Suryadi, S.Th., M.Th dan ditutup dengan pemotongan tumpeng sebagai wujud rasa syukur.









Selasa, 26 April 2022

Lomba dalam Rangka Perayaan Paskah Tahun 2022


Dalam rangka merayakan hari Paskah tahun 2022, dilaksanakan kegiatan lomba dengan melibatkan segenap warga sekolah (Peserta Didik dan Dewan Guru). Kegiatan Lomba dimaksudkan untuk mengembangkan karakter Gotong Royong, Mandiri, Menghargai Prestasi, Displin, Kerja Keras dan Kreatif.

Lomba Pipa Bocor mengajarkan tentang gotong royong untuk mengatasi permasalahan



Lomba Bawa Kelereng mengembangkan karakter kemandirian dan kerja keras untuk mencapai suatu tujuan



Lomba Mengisi Air menggunakan Spon mengembangkan karakter disiplin, gotong royong dan kerja keras untuk menyelesaikan suatu permasalahan



Lomba Balon Dangdut mengembangkan karakter gotong royong, kreatif dan kerjasama dalam mengatasi suatu hambatan



Lomba Rangking 1 untuk mengembangkan karakter menghargai prestasi




Ibadah dan Perayaan Paskah SMKS-YPSEI Palangka Raya



Hari paskah merupakan hari kebangkitan Tuhan Yesus dimana setiap tahun umat kristiani rayakannya. Dalam rangka memperingati Paskah Tahun 2022, SMKS-YPSEI Palangka Raya melaksanakan Ibadah dan Perayaan Paskah dengan tujuan mengeratkan tali kasih serta mengembangkan karakter religius.

Acara dimulai dari pukul delapan pagi diawali dengan kata sambutan dari Ibu Kepala Sekolah Dra. Rantian, M.Si, sedangkan khotbah disampaikan oleh Bapak Suryadi, S.Th., M.Pd.

Setelah Ibadah dan Perayaan Paskah dilaksanakan berbagai macam lomba seperti lomba bawa balon berpasangan, Lomba mengisi air ke tabung bocor, Lomba bawa kelereng, dan Lomba mengisi air dalam botol dengan spon.









Senin, 25 April 2022

Buka Puasa Bersama Peserta Didik dan Dewan Guru SMKS-YPSEI Palangka Raya


Setelah beberapa tahun sejak terjadinya Pandemi Covid-19 di Indondesia khususnya di Kota Palangka Raya, akhirnya kegiatan Buka Puasa Bersama bisa dilaksanakan kembali.

Peserta Didik dan Dewan Guru mengadakan buka puasa bersama pada hari Selasa, 19 April 2022 dalam rangka menjalin tali silaturahmi diantara segenap warga SMKS-YPSEI Palangka Raya sekaligus peningkatan keimanan dan pengembangan karakter religius.

Selain diisi dengan buka bersama, terdapat kegiatan lain seperti Nobar "Risalah Rasulullah", quiz, Tadarus, dan Sholat Wajib & Sunnah (berjamaah).