PESTA KESENIAN NUSANTARA TINGKAT NASIONAL TAHUN 2014 DI SEMARANG
Pentas seni pada pameran "Semarang Creative Industry Expo 2014", Provinsi Kalimantan Tengah melalui Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Provinsi Kalimantan Tengah turut berpartisipasi dalam penampilan tersebut diwakili oleh "Sanggar Sumbu Kurung SMK-YPSEI Palangka Raya" sebagai Tim yang akan menampilkan Tari Mandau.
Tari Mandau adalah sebuah tarian tradisional kalangan suku Dayak dan masyarakat Kalimantan Tengah, sebagai ekspresi jiwa ksatria dalam menghadapi berbagai tantangan kehidupan.
Dewasa ini Tari Mandau ditampilkan sebagai tari pergaulan, hiburan pada acara pesta keramaian dan penyambutan tamu terhormat menggambarkan semangat persahabatan, persatuan dan kerja keras untuk mencapai kehidupan masyarakat Kalimantan Tengah yang sejahtera dalam bingkai NKRI.
Menurut suku Dayak sendiri, Tari Mandau simbolik dari semangat juang masyarakat suku Dayak dalam membela harkat dan martabatnya. Selain itu juga Tari Mandau melambangkan keperkasaan pria Suku Dayak dalam menghadapi segala macam tantangan dalam aspek kehidupan. Di samping tiu juga tarian ini mngambarkan bagaiaman suku Dayak mempertahankan tanah kelahirannya atau daerah kekuasaan.
Dalam setiap pertunjukan atau persembahan Tari Mandau diringi alunan suara kemerduan Gandang dan Garantung bertalu kencang. Harmonisasi perangkat musik tradisional tersebut memunculkan irama penuh semangat, seolah mengajak mereka yang mendengar dan menyaksikan persembahan Tari Mandau semakin bersemangat layaknya pejuang Suku Dayak yang siap terjun ke medan juang. Sumber: http://benuadayak.blogspot.com/2011/03/tari-mandau-dayak.html#sthash.DJbZr2qb.dpuf
Berikut ini dokumentasi kegiatan di Semarang:
Bbersiap di Bandara
blocking panggung
blocking panggung
Kasihan Ibu Kepsek kecapean (istirahat bu Kepsek nanti sakit lho...)
siap-siap tampil
siswa foto bareng bunda (Ibu Rantian/Kepsek) & Ibu Angel
ternyata Bukung* lagi ikut eksis.
*Bukung adalah sosok manusia yang menghias dirinya menjadi seperti hantu dengan menggunakan topeng, biasanya ada dalam upacara pemakaman adat Dayak atau Tiwah.
video tari mandau di semarang
Tidak ada komentar:
Posting Komentar